Jakarta dikenal sebagai kota metropolitan yang sibuk dan padat, namun siapa sangka di balik kesibukannya tersebut, Jakarta memiliki banyak tempat yang menawarkan udara segar untuk berlari. Buat kamu yang ingin melepas penat sambil menjaga kebugaran tubuh, Jakarta punya beberapa lokasi favorit yang cocok untuk jogging. Penasaran dengan tempat lari di Jakarta yang sering kali menjadi spot favorit? Simak selengkapnya di artikel berikut!
Tempat Jogging di Jakarta
Di tengah gedung-gedung tinggi dan jalanan yang padat, Jakarta memiliki tempat yang seringkali dikunjungi banyak orang untuk berolahraga termasuk lari. Berikut adalah beberapa tempat lari di Jakarta yang memiliki suasana segar dan nyaman bagi para pecinta olahraga lari.
1. Gelora Bung Karno (GBK)
Siapa yang tidak kenal dengan Gelora Bung Karno (GBK)? Tempat ini adalah destinasi jogging favorit di Jakarta yang memiliki fasilitas lengkap dan nyaman. Dengan lokasinya yang strategis, kamu bisa dengan mudah datang ke GBK menggunakan bus TransJakarta, KRL, atau MRT.
Di GBK, kamu bisa memilih jogging track di area luar stadion atau berlari di dalam Stadion Utama GBK. Untuk jogging di dalam stadion, kamu perlu membayar Rp100.000 per orang untuk dua jam. Adapun jam operasional GBK mulai pukul 08:00 sampai 18:00 WIB setiap weekdays dan akan buka lebih pagi jika kamu berkunjung di weekends.
Selain itu, di sekitarnya juga terdapat Hutan Kota GBK yang menawarkan suasana jogging lebih alami dan sejuk. Dengan lintasan yang dikelilingi pepohonan rimbun, kamu bisa menikmati udara segar tanpa biaya masuk. Bahkan, kamu juga bisa bersantai di area sekitar yang dipenuhi tenant makanan dan minuman seperti Indomaret Point atau Alfa Express.
Baca juga: 7 Event Marathon Terbesar di Dunia, Mana Sajakah?
2. Monumen Nasional (Monas)
Monumen Nasional (Monas) bukan hanya ikon bersejarah, tapi juga salah satu tempat jogging di Jakarta yang paling terkenal. Dengan luas sekitar 80 hektar, kawasan ini memiliki area hijau yang cocok untuk berlari sambil menikmati pemandangan taman, patung-patung bersejarah, dan tentu saja keindahan Monas yang megah.
Akses menuju Monas juga sangat mudah dengan adanya transportasi umum seperti bus TransJakarta dan kereta komuter. Selain itu, kamu juga bisa mampir ke berbagai pusat kuliner yang ada di sekitar Monas untuk menikmati makanan dan minuman setelah selesai olahraga.
3. Ecopark Ancol
Selanjutnya adalah Ecopark Ancol yang juga memiliki suasana alam. Terletak di dalam kawasan Ancol, tempat ini cocok buat kamu yang ingin berolahraga dengan suasana hijau yang segar dan jauh dari kebisingan kota. Ecopark menyediakan jalur jogging yang dikelilingi oleh danau, taman, dan pepohonan untuk menciptakan suasana yang tenang untuk setiap langkahmu.
Selain jogging, kamu juga bisa menikmati berbagai fasilitas lain di Ecopark seperti area bermain anak dan wahana edukasi lingkungan. Tempat ini sangat cocok untuk dikunjungi bersama keluarga atau teman. Aksesnya juga mudah dengan transportasi umum menuju kawasan Ancol sehingga kamu bisa dengan mudah menjadikannya destinasi olahraga rutin yang menyegarkan.
4. Taman Menteng
Taman Menteng adalah salah satu tempat jogging di Jakarta yang memiliki luas lahan 30 hektar dengan jalur dikelilingi pepohonan rindang. Suasana yang nyaman dan sejuk di sini juga menjadikan kamu betah berlari sambil menikmati udara segar. Selain itu, Taman Menteng juga memiliki fasilitas olahraga lain seperti lapangan futsal dan basket yang bisa kamu manfaatkan setelah berlari.
Uniknya lagi, Taman Menteng dilengkapi dengan alat fitness gratis yang bisa digunakan untuk latihan tambahan. Jika kamu butuh istirahat sejenak, fasilitas Wi-Fi gratis di setiap sudut taman juga bisa membantu kamu tetap terhubung dengan internet.
Baca juga: Apa Itu Sydney Marathon dan Bagaimana Cara Daftarnya di Tahun 2025?
5. Taman Suropati
Selain taman Menteng, ada juga taman Suropati yang terletak di kawasan Menteng dengan suasana hijau dan tenang di tengah kota Jakarta. Dikelilingi pepohonan rindang, taman ini memiliki jalur jogging yang luas dan nyaman buat kamu yang ingin berolahraga.
Dengan keindahan taman yang dibangun sejak tahun 1920 ini, kamu juga bisa bersantai setelah berlari dengan menikmati air mancur atau duduk di bangku yang tersedia. Selain menjadi tempat favorit bagi pelari, Taman Suropati juga populer di kalangan pemilik anjing karena areanya yang luas dan nyaman untuk berjalan santai.
6. Lapangan Banteng
Selanjutnya adalah Lapangan Banteng yang memadukan sejarah dengan fasilitas modern. Terletak di pusat Jakarta dekat dengan Monas, taman ini dulunya dikenal dengan nama Waterlooplein pada masa Belanda dan Lapangan Soerja pada masa Jepang.
Setelah renovasi, Lapangan Banteng kini menjadi taman yang dilengkapi dengan berbagai fasilitas menarik seperti amphitheater dan panggung pulau, sehingga sudah tidak heran jika banyak warga sekitar yang sering mengunjunginya. Selain untuk jogging, lapangan ini juga menjadi tempat yang cocok untuk piknik atau bermain anak karena tersedia berbagai fasilitas olahraga lain seperti lapangan basket, voli, dan sepak bola.
7. Taman Margasatwa Ragunan
Tempat lari di Jakarta yang terakhir adalah Taman Margasatwa Ragunan. Terletak di pinggiran Danau Ragunan, jalur jogging di sini memiliki panjang sekitar satu kilometer dan dikelilingi pemandangan hijau yang asri. Ditambah lagi udara yang segar dan jalur yang bersih, kamu bisa menikmati olahraga sambil menikmati ketenangan alam sekitar.
Selain jogging, Taman Ragunan juga menjadi tempat yang cocok untuk bersepeda dan berbagai aktivitas outdoor lainnya. Area sekitar taman sering digunakan untuk piknik sehingga kamu bisa bersantai setelah olahraga selesai.
Baca juga: Komunitas Lari FakeRunners Semarang: Fun Larinya, Happy Hidupnya!
Penutup
Itulah tujuh tempat lari di Jakarta yang bisa kamu jadikan pilihan untuk menjaga kebugaran sekaligus menikmati suasana segar di tengah kesibukan ibu kota. Setiap lokasi menawarkan keunikan dan daya tarik tersendiri, mulai dari trek lari yang nyaman hingga pemandangan hijau yang menenangkan. Jika kamu ingin menambah semangat berlari, pantau terus jadwal event lari 2025 yang biasanya diselenggarakan di berbagai kota Indonesia.